Saya berhasil mewujudkan salah satu cita-cita orang tua saya, menyekolahkan 5 anaknya sampai sarjana. #Alhamdulillah
Hari ini saya bahagia.
Bangun pagi, didandanin cantik dan memakai kebaya hijau-emas yang mewah. Dan saya tidak keseleo menggunakan high heels. #Alhamdulillah
Hari ini saya bahagia.
Difoto dan didampingi pacar seharian. Dibilang cantik olehnya dan ters-menerus dilayani. Menjadi putri satu hari. #Alhamdulillah
Hari ini saya bahagia.
Disalami, diciumi dan didoakan banyak orang. Berjalan diiringi lagu 'Congratulation' kemudian diberi bunga dan boneka. #Alhamdulillah
Hari ini saya bahagia.
Membuat sahabat-sahabat saya (minus zulfa) kenyang dan senang. Foto studio sama mama-papa-uni dan Kung. #Alhamdulillah
Hari ini saya bahagia.
Pintu kamar saya dihias sedemikian rupa dan ditempel kalimat yang membuat saya tidak berhenti tersenyum. Dan dilempari tepung terigu yang akhirnya membuat saya harus mandi tengah malam. #Alhamdulillah
dilarang bertanya! |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar